Penyerahan Peralatan Kerja, Bukti Berakhirnya Program TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim 0722/Kudus

    Penyerahan Peralatan Kerja, Bukti Berakhirnya Program TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim 0722/Kudus
    (Foto Istimewa) Penyerahan Peralatan Kerja

    KUDUS - Akhirnya, secara simbolis TMMD Sengkuyung Tahap III Tahun 2023 di Desa Pedawang, Kecamatan Bae, Kabupaten Kudus, resmi ditutup oleh Pj Bupati Kudus Bergas Catur Penanggungan, Kamis (19/10/2023).

    Perwakilan anggota Satgas yang ditunjuk, menyerahkan alat peralatan kerja sebagai tanda bahwa berakhirnya tugas Satgas TMMD dalam membangun sasaran utama berupa betonisasi jalan yang sangat dibutuhkan masyarakat dalam rangka meningkatkan roda perekonomian.

     Peningkatan jalan ini merupakan hasil dari kerjasama dan gotong royong antara TNI, Polri, Pemda dan masyarakat. “Dengan adanya jalan, masyarakat ini dapat mempermudah dalam menjual hasil bumi atau hasil panennya, ” ungkap Pj Bupati Kudus

    Dengan penyerahan peralatan kerja merupakan simbol bahwa TNI telah menyerahkan hasil karyanya kembali kepada pemerintah untuk kesejahteraan masyarakat Desa Pedawang.

    “Tujuan TMMD telah tercapai untuk menjalin kebersamaan dan kegotong royongan dari semua lini dalam rangka menjalin kemanunggalan TNI-Rakyat, ” pungkasnya.

    Redaktur : Pendim 0722/Kudus

    kudus jateng kodim 0722/kudus
    sutrisno

    sutrisno

    Artikel Sebelumnya

    UPT Anyar Di Nusakambangan Siap Beroperasi

    Artikel Berikutnya

    Tinjau Lokasi TMMD, Dandim Beserta Unsur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Hadiri Pengucapan Sumpah Pimpinan KPK, Pelantikan Ketua Dewan Pertahanan Nasional serta Gubernur Kalsel

    Ikuti Kami